Puisi pada matamu, matahariku, mata hatiku

Pada matamu, matahariku, mata hatiku

Rasa tanpa aba-aba menerobos masuk
Tidak takut sebab tidak ada rambu-rambu
Menyusup melalui nadi mata
Tidak sekilat cahaya
Ia pelan, lambat merambat
Menyusup menurut darah mengalir ke hati
Berjalan ke jantung
Meracun degup
Berjalan ke otak
Meracun alur pikir
Berjalan mengedar, seluruh tubuh secara utuh
Tidak ada bagian tubuhku, yang tidak jatuh cinta padamu.

Liapais-2019


#puisi #romantis #sastra #puisicinta #tugassma #tugassekolah #tugas #anaksekolahan #sma #madrasahaliyah

Komentar

Postingan Populer